Resep Membuat Cake Black Forest Spesial
Resep Masakan - Kue Bolu atau yang biasa di sebut cake satu ini memang sudah sangat populer di mata masyarakat Indonesia. Rasanya yang nikmat beserta teksturnya yang lembut membuat banyak orang gemar dengan sajian cake black forest ini. Di samping itu, sajian kue bolu ini juga di sajikan dengan tampilan yang cantik. Jadi wajar jika orang yang melihatnya menjadi ingin mencicipi kenikmatan black forest. Untuk penyajianya, balck forest juga serasi jika di sajikan saat acara istimewa seperti pesta ulang tahun, pesta pernikahan, pesta khitanan dan lain sebagainya.
Bicara mengenai cake black forest mungkin anda juga ingin tahu kan bagaimana cara membuatnya. Sebenarnya dalam membuat cake black forest ini ada dua cara yaitu bisa dengan cara di kukus dan bisa juga dengan cara di panggang. Nah, penjelasanya lebih lengkap, bisa anda lihat Resep Cake Black Forest Spesial berikut ini dilansir dari Agen Poker.
Bahan utama black forest panggang :
- Tepung terigu sebanyak 50 gram
- Emulsifier/TBM/ovalet sebanyak ½ sendok makan
- Tepung maizena sebanyak 20 gram
- Margarin sebanyak 50 gram yang telah dilelehkan
- Coklat bubuk sebanyak 30 gram
- Telur ayam sebanyak 4 btr
- Gula pasir sebanyak 100 gram
- Vanili bubuk secukupnya
Bahan topping black forest panggang :
- Whipped cream
- Coklat yang telah diserut
- Buah Cherry Dll (sesuai selera)
Cara mudah untuk membuat Black Forest Panggang :
- Pertama – tama masukan tepung terigu, tepung meizena dan coklat bubuk kedalam satu wadah sambil diaduk hingga rata dan ayak agar mendapatkan yang halusnya saja dan sisihkan dahulu.
- Dalam wadah lain masukan telur ayam, gula pasir dan emulsifier/TBM/ovalet kemudian kocok hingga kental, putih dan mengembang dengan menggunakan mixer.
- Masukan tepung terigu yang telah dicampurkan dan diayak tadi sambil diaduk hingga rata.
- Selanjutnya tuangkan mentega yang telah dilelehkan sambil diaduk kembali hingg merata.
- Masukan adonan kedalam loyang yang telah diolesi mentega dan diberi alas kertas roti yang telah diolesi dengan mentega pula.
- Masukan loyang dalam oven dan panggang selama kurang lebih 30 menit atau hingga matang.
- Angkat dan dinginkan dahulu dalam suhu ruangan.
- Olesi dengan whipped cream pada bagian atasnya dan taburi coklat yang telah diserut.
- Untuk mempermanis tambahkan buah cherry diatasnya dan sajikan.
Nah, setelah berhasil membuat Cake Black Forest Panggang, sekarang kita akan membuat Cake Black Forest Kukus.
[ Baca Juga - " Cara Simpel Membuat CupCake Cokelat Nikmat " ]
Bahan Cake Black Forest Kukus :
- Tepung terigu siapkan sebanyak 45 gram
- Telur ayam sebanyak 3 butir
- Gula pasir sebanyak 60 gram
- Coklat bubuk 20 gram
- Emulsifier seperempat sendok makan
- Minyak sayur 30 ml
- Siapkan bubuk vanili bubuk sesuai selera atau secukupnya
Cara Mudah Membuat Black Forest Kukus :
- Pertama,Siapkan loyang kemudian olesi dengan margarin dan alasi dengan kertas roti.
- Selanjutnya ayak cokelat bubuk, tepung terigu, dan juga vanili bubuk. Sisihkan sebentar.
- Berikutnya kocok telur bersama emulsifier dan juga gula pasir hingga mengembang dan juga kental.
- Ambil campuran tepung dan masukkan pada kocokan telur. Gunakan spatula untuk mengaduknya hingga merata.
- Kemudian tuangkan minyak syur sambil di aduk rata.
- Setelah itu masukkan pada loyang dan kukus dengan api sedang sekitar 30 menit. Angkat dan kemudian dinginkan.
- Hiasi cake black forest sesuai yang diinginkan.
Demikian Resep Membuat Cake Black Forest Spesial yang bisa anda coba buat. Silahkan pilih versi yang mana, Cake Black Forest Panggang atau kukus sesuka hati anda. Selamat mencoba resep kami dan menikmati hidangannya.
No comments:
Post a Comment