Rahasia Cup Cake Cokelat Yang Mudah dan Lezat - Resep Masakan

Post Top Ad



Agen Judi Poker - Cupcake adalah salah satu jenis penganan yang saat ini banyak digemari masyarakat Indonesia, baik itu dari segi rasa dan bentuknya yang menggemaskan menjadikan kue mini ini camilan favorit yang tak membosankan. Sejarah lahirnya kue ini sendiri berasal dari negeri paman Sam pada abad ke-19, dan ini merupakan kue yang revolusioner karena dapat menghemat waktu serta bahan dalam membuat kue di dalam dapur.
Masih belum pasti dari mana nama cupcake itu sendiri berasal, ada yang mengatakan itu berasal dari wadah kuenya tersebut, dan juga ada yang mengatakan bahwa bahan-bahan yang digunakan diukur menggunakan cangkir. Apa pun asal usul namanya, kue ini berhasil menjaga popularitasnya hingga sekarang. Pada awalnya, cupcake terkadang dinamai dengan kue angka, karena bahan-bahan yang digunakan pun sangat mudah untuk dihafalkan. Berbeda dengan saat ini, bermacam variasi dan resep cupcake kian beragam, beberapa di antaranya menjelma menjadi resep favorit. Cupcake juga memiliki nama lain yakni Muffin Tins yang mana kue ini dapat Anda berikan hiasan di bagian atasnya, sehingga menjadikan kue ini tampil lebih menarik dari kue berukuran mini lainnya. Banyak resep untuk membuat cupcake di rumah yang bisa Anda kreasikan sendiri di rumah yang sesuai dengan keinginan Anda.
Untuk itu, bagi Anda penggemar kue mini ini, atau ingin mencoba membuat kue yang fenomenal ini, Anda bisa menyimak artikel mengenairesep cupcake di bawah ini beserta langkah-langkah dalam membuatnya. Untuk artikel kali ini, kita akan membahas bagaimana membuat cupcake cokelat yang lembut dan lezat, karena rasa cokelat ini merupakan rasa yang paling umum dan paling digemari oleh semua kalangan baik itu yang mudah hingga yang tua. Selain itu, Anda juga bisa membentuk cupcake ini dengan berbagai bentuk, seperti hewan, tokoh kartun dan bentuk lainnya yang menggugah selera. Tanpa menunggu lebih lama lagi, berikut adalah cara-caranya.
Bahan utama yang harus disiapkan
  • 3 butir telur
  • Cokelat masak pekat 75 gram
  • Tepung terigu 75 gram
  • Gula pasir 100 gram
  • Margarin 100 gram
  • Susu bubuk 12 sendok makan
  • ½ sendok teh cake Emulsifier
  • ½ sendok teh baking powder.
[ Baca Juga - " Resep Bolu Gulung Praktis " ]

Bahan bahan di atas sangat mudah untuk ditemukan saat ini di toko-toko kue atau supermarket terdekat dari rumah Anda. Setelah Anda mempersiapkan bahan-bahan utama di atas, maka langkah berikutnya adalah mengetahui langkah-langkah dalam membuat cupcake cokelat yang mudah dan lezat.
Langkah-langkah:
  1. Kocok tiga butir telur yang sudah Anda siapkan tadi yang dibarengi dengan gula, serta cake Emulsifier. Kocok hingga merata dan benar-benar berwarna putih dan mekar atau mengembang.
  2. Setelah adonan telur, cake emulsifier dan gula benar-benar mengembang, masukan tepung terigu, baking powder serta susu bubuk secara bersamaan. Aduk hingga semua bahan benar-benar tercampur dengan merata.
  3. Setelah adonan di atas tercampur dengan merata, masukkan margarin yang telah dilelehkan juga cokelat masak pekat yang sebelumnya juga sudah dilelehkan. Aduk ulang secara merata hingga kedua bahan tersebut menyatu dengan sempurna dan benar.
  4. Persiapkan cetakan yang berupa Paper cup yang sudah diberikan alas. Masukkan adonan tersebut ke dalam cetakan Paper cup tadi hanya sebanyak ¾ cetakan saja, karena nantinya kue ini akan mengembang dan memenuhi Paper cup Anda.
  5. Panaskan air dalam wadah kukusan. Jika air sudah mendidih, masukan dan kukus adonan kue yang sudah Anda masukkan ke dalam Paper cup tadi. Waktu pengukusan sendiri tidak terlalu lama, kurang lebih selama 15 menit hingga adonan tadi benar-benar matang. Anda bisa menggunakan tutup panci bening untuk memantau tingkat kematangan adonan kue Anda.
  6. Jika dirasa sudah matang, angkat adonan dan siap untuk Anda hidangkan. Anda juga bisa menambahkan hiasan di atasnya, seperti cokelat chip atau bentuk penganan lainnya.
Selain mencoba untuk membuat cupcake dengan cara kukus di atas, Anda juga bisa mencoba membuat cupcake dengan cara di panggang dan menggunakan rasa lain seperti vanila contohnya. Caranya pun tak berbeda jauh seperti Anda membuat cupcake kukus di atas.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages